INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Bertepatan dengan pemungutan suara telah dilaksanakan, kegiatan pengecekan pengamanan di TPS dilakukan oleh Wakapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Brigjen Pol. Mohamad Agung Budijono, yang ada di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Rabu (14/2/2024).
Di sela-sela kegiatan tersebut, Wakapolda Kalteng menyapa masyarakat yang ada di sekitaran TPS Kelurahan Raja dan Kelurahan Mendawai, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kobar.
“Jangan Golput, jangan menyebarkan berita hoaks di medsos. Jangan manasin yang lain, pilihan boleh berbeda tapi tujuan kita sama untuk berbangsa dan bernegara,” ungkap Wakapolda.
Lebih lanjut, Wakapolda Kalteng menekankan pentingnya kerja sama dengan semua pihak agar seluruh tugas Polisi dapat berjalan sesuai harapan masyarakat.
“Karena polisi tidak mungkin melaksanakan tugas sendirian karena permasalahan Kamtibnas itu permasalahan bersama,” tutupnya.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian