
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Unit Donor Darah (UDD) PMI Kotim mengharapkan bantuan mobil unit khusus UDD dari pemerintah daerah. Mobil itu nantinya digunakan sebagai sarana penyelenggaraan donor darah secara jemput bola, yang bergerak dari satu lokasi ke lokasi lain secara berkala sesuai kebutuhan masyarakat.
“Kita harapkan ada mobil unit khusus donor darah. Kalau kita mau jemput bola, dalam artian kita bisa melakukan donor di tempat keramaian seperti masjid, mall, kampus dan lain-lain dengan mudah,” ujar Kepala UDD PMI Kotim, dr Yuendri Irawanto, M.kes, Kamis 6 Oktober 2022.
Ia berharap bantuan dari pemerintah daerah berupa unit mobil donor darah untuk mobilitas PMI dalam menjangkau lebih banyak lapisan masyarakat yang pada akhirnya akan meningkatkan jumlah kantong darah. Apalagi, tambah dia, masyarakat yang datang secara sukarela ke UDD PMI tidak mampu menutupi permintaan rata-rata setiap harinya 25 sampai 30 kantong.
“Setelah covid dua tahun ini. Kita kesulitan menyediakan kantong darah, sebelumnya kita bisa siap 200 kantong, sekarang paling tinggi 100 kantong, memang harus mobil unit karna kita selamnya mengharpkan maayarakat datang secara sukarela,” bebernya.
Untuk diketahui, pendonor merupakan bagian pengobatan yang sangat vital bagi penderita yang membutuhkan, demi keselamatan dan kesehatan pasien tentu membutuhkan langkah dan cara yang mudah untuk mencapai hal tersebut. (**)
Editor: Irga Fachreza