
INTIMNEWS.COM, PULANG PISAU – Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dukungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam percepatan pembangunan infrastruktur di wilayahnya.
Bupati Pulang Pisau, Ahmad Rifa’i, secara khusus mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Kalteng H. Agustiar Sabran dan Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo atas perhatian dan alokasi anggaran yang telah diberikan.
Dukungan tersebut diwujudkan dalam pembangunan jalan poros Gohong–Bahaur, yang kini telah rampung dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.
“Terima kasih kami sampaikan kepada Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng atas perhatian dan bantuannya kepada masyarakat Pulang Pisau,” ujar Bupati Ahmad Rifa’i, Senin (19/5/2025).
Ia menambahkan, proyek pembangunan jalan ini sangat penting karena menjadi jalur penghubung strategis di kawasan pesisir dan perdesaan Pulang Pisau.
Jalan Gohong–Bahaur merupakan akses utama bagi masyarakat menuju pelabuhan dan jalur logistik yang mendukung mobilitas ekonomi lokal.
Dengan tuntasnya pembangunan jalan tersebut, Ahmad Rifa’i berharap aktivitas distribusi barang dan hasil pertanian masyarakat bisa berjalan lebih lancar.
“Pembangunan jalan ini berdampak langsung pada kehidupan ekonomi warga dan akan membuka banyak potensi usaha baru,” tambahnya.
Bupati juga menilai, penyelesaian proyek ini menunjukkan sinergi yang baik antara pemerintah daerah dan provinsi dalam menjalankan agenda pembangunan.
Ia menyebutkan bahwa Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau siap mendukung penuh program pembangunan yang dicanangkan oleh Pemprov Kalteng.
“Kami akan terus berkomitmen mendukung program percepatan pembangunan infrastruktur, khususnya yang sejalan dengan visi-misi Gubernur Kalteng,” tegasnya.
Menurutnya, kolaborasi seperti ini penting untuk menciptakan pemerataan pembangunan yang merata dan berkelanjutan di seluruh wilayah Kalimantan Tengah.
Ia berharap, keberhasilan penyelesaian proyek ini menjadi inspirasi untuk pembangunan infrastruktur lain yang dibutuhkan masyarakat.
“Semoga pembangunan ini membawa keberkahan dan kemajuan nyata bagi masyarakat Kalteng, khususnya di Pulang Pisau,” kata Ahmad Rifa’i.
Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau juga berkomitmen untuk menjaga dan merawat infrastruktur yang telah dibangun agar manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang.
Sumber : MMC Kalteng
Editor: Maulana Kawit