
INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan digelar pada 27 November 2024 mendatang di wilayah Kabupaten Katingan. Bursa bakal calon Bupati Katingan menyebut Empat nama yang digadang-gadang sebagai kandidat kuat. Keempatnya adalah Sakariyas, Suhaemi, Saiful, dan Marwan Susanto. Sabtu 13 April 2024.
Sakariyas, selaku Ketua DPC PDIP Kabupaten Katingan telah menyatakan kesiapannya untuk kembali maju dalam pencalonan Pilkada 2024 mendatang.
“Saya siap kembali untuk maju menjadi calon Bupati Katingan,” ungkapnya.
Sementara itu, Suhaemi juga menyatakan siap sebagai bakal calon Bupati Katingan.
“Siap maju menjadi bakal calon Bupati Katingan,” ujarnya.
Keempat bakal calon ini telah melakukan berbagai manuver politik untuk meningkatkan elektabilitas mereka, termasuk menyosialisasikan diri kepada masyarakat.
Dukungan dari berbagai partai politik dan tokoh masyarakat di Kabupaten Katingan juga menjadi modal penting bagi mereka yang mencalon.
Berikut profil singkat keempat bakal calon Bupati Katingan tersebut.
Sakariyas, S.E. pernah menjabat menjadi Kepala Derektur Bank Kalteng Kasongan dan juga Bupati Katingan, menjabat masa bakti 2018/2023. Saat ini juga menjadi Ketua DPC PDIP Kabupaten Katingan. Dirinya berasal dari Desa Tumbang Lahang Kecamatan Katingan Tengah. Lahir pada 24 Oktober 1960.
Suhaemi saat ini menjabat menjadi Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Kemasayarakatan dan SDM Provinsi Kalimantan Tengah. Ia berasal dari Tumbang Samba Kecamatan Katingan Tengah.
Saiful pernah menjabat menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Kalimantan Tengah. Saat ini diberikan mandat oleh Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) menjadi Penjabat Bupati Katingan. Dirinya berasal dari Desa Tewang Darayu Kecamatan Pulau Malan. Lahir pada 27 September 1972.
Marwan Susanto saat ini menjabat menjadi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Katingan. Ia berasal dari kasongan. Lahir pada 3 Maret 1973.
Munculnya keempat nama bakal calon Bupati Katingan ini menandakan dinamika politik yang semakin menarik di wilayah Kabupaten Katingan.
Persaingan diprediksi akan sengit pada Pilkada 2024. Mengingat empat calon ini memiliki karakter masing-masing dan basis kekuatan yang cukup kuat.
Masyarakat Kabupaten Katingan harus mengamati dan mencermati visi-misi dan program kerja yang ditawarkan oleh para calon sebelum menentukan pilihannya. Penting untuk memilih pemimpin yang memiliki komitmen dan kapabilitas untuk membawa kemajuan di Bumi Penyang Hinje Simpei.
Editor: Andrian