
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati menghadiri acara Refleksi Kinerja yang digelar oleh Pengadilan Negeri Sampit pada Kamis 9 Januari 2025. Acara tersebut merupakan laporan pelaksanaan kegiatan dan capaian sepanjang tahun 2024.
“Dalam laporan yang disampaikan, terdapat berbagai capaian yang patut dibanggakan. Namun, kita semua memiliki tanggung jawab untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan, khususnya dalam memberikan akses hukum yang adil dan merata,” ujar Irawati.
Irawati menyampaikan bahwa momen ini menunjukkan komitmen bersama untuk terus meningkatkan tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik, khususnya di bidang hukum dan peradilan.
la berharap Pengadilan Negeri Sampit dapat terus menghadirkan inovasi dan program unggulan, termasuk pemanfaatan teknologi informasi dalam proses peradilan.
Sinergi antara pemerintah daerah, aparat penegak hukum, dan masyarakat disebut sebagai kunci dalam membangun kepercayaan publik terhadap sistem hukum di Kotim.
Irawati juga menekankan pentingnya supremasi hukum sebagai panduan dalam kehidupan bermasyarakat. Dengan itu, diharapkan Kotim dapat menjadi daerah yang lebih maju, adil, dan sejahtera.
Wabup Kotim menyampaikan apresiasi kepada jajaran Pengadilan Negeri Sampit atas dedikasi dan kontribusinya selama tahun 2024.
Menurutnya, keberadaan institusi pengadilan yang terpercaya dan transparan merupakan pilar penting dalam menjaga stabilitas dan mendukung pembangunan daerah.
“Kami berharap agar capaian yang telah diraih menjadi pijakan untuk peningkatan kinerja di masa depan. Semoga semua pihak diberikan kekuatan untuk terus menjalankan tugas demi kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.