
INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Komandan Distrik Militer 1019 Katingan menurunkan sebanyak 100 orang personel guna mengamankan pelaksanaan Pemilu yang puncaknya akan digelar 14 Februari 2024. Selain itu ada tambahan BKO sebanyak 45 orang yang berasal dari Kompi 631 Antang. Hal tersebut disampaikan Dandim 1019 Katingan, Letkol Infanteri Anggun Wuriyanto, S.H., M.Han., saat menghadiri apel gelar pasukan persiapan pemungutan suara di TPS pada halaman kantor Mapolres Katingam.
Dikatakannya, Kodim 1019 Katingan telah berelaborasi dengan Polres, KPU, Bawaslu, Satpol PP, Linmas serta stake holder lainnya untuk mengamankan Pelaksanaan Pemilu.
“Kita dari TNI, Polri bersama Intansi lainnya telah mempersiapkan diri guna mengantisipasi berbagai potensi kerawanan, termasuk keterlambatan pengiriman logistik Pemilu,” ungkapnya.
Sementara itu di tempat sama Kapolres Katingan, AKBP I Gede Putu Widyana, S.H, S.I.K., M.H., mengukapkan, dari berbagai lokasi TPS, ada satu titik sangat rawan yang lokasinya sangat jauh.
Menurut dia wilayah itu hanya dapat di tempuh lewat transportasi air. “Satu titik sangat rawan, 70 titik dikategorikan rawan dan sisanya kurang rawan dari total 520 TPS,” ucapnya.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri Kapolres Katingan, AKBP I Gede Putu Widiyana, S.H, S.I.K,.M.H, Dandim 1019/Ktg Letkol Inf Anggun Wuriyanto, S.H., M.Han, Wakapolres Katingan Kompol Uni Subiyanti, Kabag Sdm Polres Katingan Kompol Sami’an, Kabag Ops Polres Katingan AKP Ratno, Pasiops Kodim 1019/Ktg Lettu Inf Yudha Agus Pratama, Kepala Kejaksaan Negeri Katingan Subari Kurniawan, S.H, M.H, Kasubid Ketertiban umum Satpol PP katingan Rano S.H., Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Kasongan Yordani A.Md. IP, S.Sos., M.H. dan Ketua KPU Kabupaten Katingan Wahyuni, S.Pd., serta seluruh instansi terkait yang turut berpartisipasi.
Editor: Andrian