
INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Katma F. Dirun melepas secara resmi keberangkatan 100 peserta Perjalanan Religi Umrah dan 126 peserta ke Yerusalem Tahun 2025, bertempat di depan Ruang Lobby Kantor Gubernur Kalteng, Jum’at 14 Februari 2025.
Dalam sambutannya mewakili Gubernur Kalteng, Katma menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi sangat mendukung dan memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini, karena bisa menjadi bagian dari pembinaan spiritual dan meningkatkan kualitas keimanan masyarakat.
Katma juga berpesan kepada para peserta agar setiap momen penting perjalanan itu dipergunakan sebagai bentuk ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.
“Manfaatkan setiap momen di tempat suci untuk meningkatkan kedekatan dengan Tuhan dan memohon keberkahan,” ujar Katma.
Ia juga mengingatkan agar memperhatikan kondisi tubuh, mengingat panjangnya perjalanan yang akan ditempuh para peserta.
“Perjalanan ini cukup panjang dan pastinya memerlukan kondisi fisik yang prima. Harus saling bantu juga memperhatikan arahan pembimbing dan pendamping,” ucapnya.
Nantinya untuk perjalanan Umrah akan didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Kalteng, Sri Widanarni, dengan jumlah 100 orang jamaah yang berangkat pada tanggal 15 Februari 2025 dan akan kembali pada tanggal 1 Maret 2025.
Sedangkan perjalanan ke Yerusalem akan didampingi Kepala DP3APPKB Provinsi Kalteng Linae Victoria Aden, dengan jumlah 126 peserta yang berangkat pada tanggal 24 Februari 2025 dan akan kembali pada tanggal 7 Maret 2025.
Editor: Andrian