
INTIMNEWS.COM,SAMPIT – Orang Utan besar yang kembali muncul di Perumahan Chalin Indah Permai, Jalan Walter Hugo, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mulai meresahkan warga.
Satwa dilindungi ini diduga tertarik dengan kebun nanas di sekitar lokasi tersebut. Namu kehadirannya mengkhawatirkan warga sekitar.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resort Sampit Muriansyah, mengatakan pihaknya telah menerima laporan warga terkait kehadiran orang utan tersebut.
“Berdasarkan keterangan warga, orang utan ini telah muncul sekitar empat kali di area pemukiman, tetapi laporan resmi baru kami terima sekali,” ungkapnya, Sabtu 25 Januari 2025.
Setelah menerima laporan, Tim BKSDA langsung melakukan observasi di lokasi kemunculan orangutan pada Jumat 24 Januari 2025.
Menurut Muriansyah, orang utan itu terlihat di area semak belukar yang berbatasan langsung dengan perumahan. Di area tersebut terdapat kebun nanas yang masih berbuah, sehingga kemungkinan besar satwa ini mencari makanan di sana.
Kemunculan terakhir orangutan itu terekam dalam video pada Kamis 23 Januari 2025 yang kemudian viral di media sosial. Dalam rekaman berdurasi 47 detik itu, orangutan terlihat tenang sedang memakan buah nanas,” tambah Muriansyah.
Dalam video tersebut, terdengar suara warga yang bercanda mengenai keberadaan orangutan itu, menyebutnya sebagai “penunggu kebun nanas.” Namun, di balik candaan, warga tetap khawatir terhadap potensi bahaya yang bisa terjadi.
Damary, salah satu warga setempat, mengaku resah dengan kehadiran satwa tersebut.
“Walaupun terlihat tidak agresif, tetap saja ada rasa khawatir karena namanya binatang liar. Kami berharap pihak terkait segera mengevakuasi orangutan ini ke tempat yang lebih aman,” ujarnya.
BKSDA mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan tindakan yang dapat mengancam satwa liar atau memancing agresi, seperti memberi makan atau mendekati terlalu dekat.