INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Katingan menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) sekaligus pengukuhan pengurus baru periode 2024–2029.
Kegiatan tersebut menjadi momentum penting bagi kader NasDem dalam menyusun arah dan langkah strategis partai untuk tahun-tahun mendatang.
Ketua DPD Partai Nasdem Katingan, Winda Natalia, menyampaikan bahwa Rakerda ini merupakan wadah untuk merancang program kerja satu tahun ke depan, termasuk strategi dalam memperkuat konsolidasi partai hingga ke akar rumput.
“Hari ini kita menyusun program kerja ke depan, menentukan langkah-langkah nyata yang akan diambil oleh Partai Nasdem,” ujar Winda kepada beberapa awak media,usai pengukuhan pengurus di Losmen citra Kantingan Rabu (5/11/2025).
Selain pengukuhan pengurus, kegiatan ini juga dirangkai dengan peletakan batu pertama pembangunan Kantor DPD Nasdem Katingan di jalan Penjahitan kasongan.
“Rumah Restorasi”. Pembangunan kantor tersebut diharapkan menjadi simbol semangat baru kader Nasdem dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat Katingan.
“Rumah Restorasi ini akan menjadi tempat masyarakat menyampaikan inspirasinya. Di sini, rakyat bisa berpartisipasi langsung dalam membangun daerah melalui gagasan dan kolaborasi,” jelas Winda.
Menurut Winda, Nasdem Katingan akan terus mendorong program-program strategis, baik di tingkat nasional maupun daerah, terutama dalam bidang pengembangan sumber daya manusia (SDM), pertanian, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
“Kami ingin setiap program nasional bisa diterjemahkan dengan baik di daerah,” tambahnya.
Ia juga menyebutkan, capaian Nasdem pada Pemilu 2024 menjadi bukti nyata peningkatan kepercayaan masyarakat. Dari sebelumnya hanya dua kursi, kini Nasdem berhasil menambah satu kursi lagi di DPRD Katingan.
“Ini menjadi motivasi kami untuk bekerja lebih keras. Target ke depan, kami ingin meraih lima hingga enam kursi,” kata Winda optimistis.
Winda menegaskan, perjuangan tersebut tidak bisa dilakukan sendiri. Diperlukan kerja sama yang erat antara pengurus partai, anggota legislatif, dan pemerintah daerah agar semangat perubahan dapat benar-benar dirasakan masyarakat.
Salah satu prioritas yang disoroti adalah pembangunan infrastruktur jalan, yang dinilai menjadi kunci pembuka bagi sektor ekonomi, pendidikan, dan kesehatan.
“Kalau jalan tidak terbuka, maka akses ke semua sektor juga akan tertutup. Infrastruktur adalah fondasi kesejahteraan rakyat,” tegasnya.
Di akhir sambutan, Winda mengajak seluruh kader Nasdem untuk tetap menjaga semangat restorasi dan menjadi bagian dari perubahan positif di Katingan.
“Mari kita rebut hati rakyat dengan kerja nyata dan semangat perubahan dari arus bawah,” tutupnya.
Editor: Andrian