
INTIMNEWS.COM, MAKASSAR – Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kalimantan Tengah, ambil bagian dalam Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) ke XXIII yang digelar di Makassar, 29 – 30 April 2023.
Ketua KKSS Kalimantan Tengah, Dr Andi Bustan kepada wartawan mengatakan kalau PSBM merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh KKSS pusat.
“Ini salah satu agenda pertemuan akbar yang rutin bagi perantau asal Sulsel yang ada di seluruh penjuru dunia,” kata Andi Bustan.
Dia mengatakan KKSS Kalteng selalu ikut dan berpartisipasi dalam kegiatan PSBM setiap tahunnya. “Alhamdulillah Kalteng tidak pernah absen dalam PSBM,” jelasnya.
Setiap PSBM, Andi Bustan mengaku selalu mempromosikan potensi yang dimiliki oleh Kalimantan Tengah. Salah satunya adalah potensi wisata yang ada di bumi berjuluk Tambun Bungai tersebut.
Tidak hanya potensi wisata, dosen di Universitas Palangka Raya (UPR) ini juga mengaku mempromosikan produk UMKM yang ada di Kalimantan Tengah.
“Dalam acara PSBM itu banyak pengusaha asal Sulsel yang sukses di luar sehingga sangat tepat kita mempromosikan potensi daerah masing-masing,” jelasnya. (**)