
INTIMNWS.COM,SAMPIT – Kondisi jalan rusak parah di Desa Terantang, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), dipastikan akan diperbaiki pada tahun 2025.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, Bina Kontruksi, Perumahan Rakyat, dan Kawasan Permukiman (SDABMBKPRKP) Kotim, Mentana Dhinar Trismata, Rabu 22 Januari 2025.
“Tahun ini akan ada perbaikan jalan di Desa Terantang,” jelasnya.
Dijelaskan bahwa rencana perbaikan tersebut tengah dibahas dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan. Semua usulan program pembangunan, termasuk perbaikan jalan Desa Terantang, dimasukkan dalam agenda tersebut.
“Prosesnya sedang melalui pembahasan Musrenbang di kecamatan. Semua kegiatan disampaikan di situ, termasuk perbaikan jalan ini,” tambahnya.
Kondisi jalan rusak di jalan poros Tjilik Riwut menuju Desa Terantang ini menjadi perhatian serius. Selama beberapa bulan terakhir, ruas jalan tersebut berubah menjadi kubangan lumpur, menyulitkan aktivitas warga.
Warga setempat berharap pemerintah daerah dapat memberikan solusi maksimal, termasuk mengaspal jalan utama ini agar lebih tahan lama dan nyaman digunakan.
“Kami sangat berharap perbaikan ini benar- benar dilakukan dengan baik, bukan hanya sementara, tapi juga diaspal agar lebih tahan lama,” ungkap salah satu warga Desa Terantang.
Keluhan warga ini menjadi gambaran kebutuhan mendesak akan infrastruktur yang lebih layak demi kelancaran aksesibilitas dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut.