
INTIMNEWS.COM, PALANGKA RAYA – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Hj. Sunarti menerima kunjungan Pemimpin Wilayah Badan Urusan Logistik (Bulog) Kalimantan Tengah, Budi Sultika, di ruang kerjanya untuk membahas strategi bersama dalam mencapainya, Kamis 16 Januari 2025.
Melihat peluang Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terus berkomitmen untuk memperkuat ketahanan pangan di wilayahnya yang telah diamanatkan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
Hj. Sunarti menyatakan bahwa kolaborasi antara pemerintah dan Bulog menjadi sangat penting dalam mewujudkan swasembada pangan di Kalimantan Tengah. “Kami siap untuk kolaborasi dengan Bulog demi melancarkan program swasembada pangan di Kalimantan Tengah,” ujarnya.
Sementara itu, Budi Sultika menyambut positif inisiatif yang disampaikan oleh Dinas TPHP. Ia menekankan peran vital dari kerjasama ini dalam mendukung kestabilan pasokan pangan. “Bulog siap mendukung penuh upaya pemerintah daerah dalam memperkuat ketahanan pangan. Kami berharap, dengan kerja sama ini, kita bisa mencapai target swasembada pangan di Kalimantan Tengah secara berkelanjutan,” ungkapnya.
Selain membahas kerjasama penguatan ketahanan pangan, kedua pihak juga mendiskusikan potensi pengembangan komoditas unggulan lokal yang bisa dijadikan cadangan pangan daerah. Mereka sepakat untuk terus mempererat koordinasi dan merancang langkah strategis guna mendukung keberhasilan program swasembada pangan di provinsi ini.
Langkah ini menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memastikan kebutuhan pangan di Kalimantan Tengah tetap terjamin dan berkelanjutan.
Penulis Redha
Editor Andrian