INTIMNEWS.COM, SUKAMARA – Pj Bupati Sukamara Rendy Lesmana mengikuti gelar acara Permataku Bersinar Expo 2024 yang dipimpin Wagub Kalteng Edy Pratowo di Desa Ajang Kecamatan Permata Kecubung, Sabtu 7 September 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri Forkopimda Sukamara, Unsur Pimpinan dan Anggota DPRD Sukamara, Pj. Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bupati Sukamara, Asisten Sekda Sukamara, Kepala OPD Sukamara, Kepala Instansi Vetikal Sukamara, Camat se-Kabupaten Sukamara, Lurah/Kades se Kabupaten Sukamara, Pimpinan BUMN/BUMD dan Organisasi wanita Sukamara, Pemuka Agama, Adat dan Masyarakat Permata Kecubung dan tamu undangan.
Mengawali sambutan, Pj Bupati Sukamara menyampaiakan selamat datang kepada seluruh masyarakat yang hadir pada acara Permataku Bersinar Expo.
Di samping itu ia menyampaikan program strategis Pemkab Sukamara pada triwulan 3 dan 4 tahun 2024. Dimana Kecamatan Permata Kecubung memilik anggaran sebesar Rp. 23.500.000.000,- dengan kegiatan yaitu pembangunan peningkatan jalan poros Ajang-Semantun.
“Kami berharap masyarakat terus memberikan dukungan, perhatian kerjasama dalam mensukseskan pembangunan di berbagai bidang. Program pembangunan daerah tidak akan berjalan dengan baik apabila tidak adanya dukungan masyarakat,” tutur Rendy.
Kegiatan Permataku Bersinar Expo 2024 ditujukan untuk mendorong pertumbuhan perekonomian dengan mengangkat kembali produk unggulan khas Kecamatan Permata Kecubung.
Kegiatan Permataku Bersinar Expo dibarengi dengan penyerahan secara simbolis bahan pangan pasar Murah di Kecamatan Permata Kecubung serta penyerahan sarana prasarana tempat sampah kepada SMP Permata Kecubung.
Editor: Andrian