INTIMNEWS.COM, PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Suyanto secara resmi membuka Turnamen Bupati Cup Usia Dini yang digelar di Lapangan Sport Center Pangkalan Bun, Jumat (14/11). Kegiatan ini menjadi salah satu ajang pembinaan bibit pesepak bola muda yang diharapkan mampu melahirkan talenta-talenta terbaik daerah.
Dalam sambutannya, Wabup Suyanto menegaskan pentingnya kompetisi berjenjang sebagai pondasi pembinaan atlet sejak usia dini. Menurutnya, sepak bola membutuhkan proses panjang, dan turnamen seperti ini adalah langkah nyata untuk membentuk karakter, mental, serta kualitas teknik para pemain muda.
“Usia seperti ini sangat bagus untuk dibina lewat kompetisi,” ujarnya.
Suyanto juga menyampaikan optimisme bahwa melalui turnamen usia dini, peluang untuk mencetak pemain berkualitas yang mampu bersaing di level nasional semakin terbuka lebar. Ia berharap suatu saat ada pemain dari Kobar yang bisa menembus pemusatan latihan nasional, bahkan masuk tim nasional Indonesia. “Syukur-syukur ada yang bisa masuk Timnas. Ini bukan hal yang mustahil,” tambahnya.
Turnamen Bupati Cup Usia Dini ini diikuti oleh berbagai tim sekolah sepak bola (SSB) dari berbagai kecamatan di Kotawaringin Barat. Antusiasme peserta dan dukungan orang tua terlihat memenuhi area lapangan, menciptakan suasana kompetitif sekaligus penuh kegembiraan. Kompetisi ini menjadi wadah anak-anak menampilkan kemampuan terbaiknya.
Lebih lanjut, Wabup Suyanto memberikan apresiasi kepada PSSI Kobar yang konsisten menggelar kegiatan pembinaan sepak bola. Ia menilai, konsistensi dan inovasi dari pengurus sepak bola daerah sangat menentukan arah perkembangan prestasi olahraga di Kobar. “Saya berharap PSSI Kobar terus melakukan inovasi dan tidak berhenti melakukan pembinaan,” ungkapnya.
Dengan dibukanya turnamen ini, Pemerintah Kabupaten Kobar menegaskan komitmennya dalam mendukung kemajuan sepak bola daerah, khususnya dalam membangun generasi emas masa depan. Turnamen Bupati Cup Usia Dini diharapkan menjadi langkah awal menuju prestasi yang lebih besar bagi sepak bola Kotawaringin Barat.
Penulis: Yusro
Editor: Andrian