
INTIMNEWS.COM, KASONGAN – Penjabat Bupati Katingan, Saiful memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan sosialisasi kelembagaan pengawas pemilu bagi stakeholder Bawaslu. Hal tersebut disampaikan saat membuka kegiatan yang digelar di Aula DPRD Katingan, Selasa 19 Desember 2023.
Saiful mengatakan, kegiatan tersebut sangat bermanfaat untuk membantu pemerintah meningkatkan kesadaran masyarakat terkait pentingnya partisipasi masyarakat dalam pemilu serentak 2024 yang akan datang.
“Saya apresiasi setinggi-tingginya kepada Bawaslu Republik Indonesia yang telah melaksanakan kegiatan ini. Saya berharap, akan lebih banyak kegiatan serupa dilaksanakan bukan hanya di kota kasongan, tetapi juga ke kecamatan-kecamatan lain di kabupaten katingan agar terbangun kesadaran yang lebih luas dari masyarakat kita untuk berpartisipasi,” ungkap Pj Bupati Katingan Saiful.
Saiful menambahkan, partisipasi yang diharapkan tidak hanya memberikan hak suaranya saat pelaksanaan Pemilu. Melainkan kata dia, juga berpartisipasi aktif dalam melakukan pengawasan pada setiap tahapan penyelenggaraan pemilu.
“Oleh karena itu, ini merupakan salah satu agenda penting dalam perjalan demokrasi negara kita. Satu hal penting yang perlu saya ingatkan kepada kita semua adalah, ketika menyongsong momentum demokrasi ini,” ujarnya.
Sementara itu dia juga mengatakan menjadi harapan dari seluruh masyarakat, agar pemilihan serentak bisa menjadi wahana pemenuhan hak-hak politik masyarakat secara langsung, inklusif dan demokratis. Pemilu dan pemilihan harus dilaksanakan secara luberjurdil.
“Saya berharap masyarakat lainnya adalah, agar rotasi kepemimpinan baik pusat maupun daerah berjalan secara aman, damai, jujur dan adil serta dapat melahirkan pemimpin yang memiliki kompetensi dan integritas yang tinggi,” ucapnya.
Menurutnya seperti harapan masyarakat, agar pemilu dan pemilihan menjadi pintu gerbang untuk mewujudkan pemerintahan yang efektif.
“Guna mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah daerah kabupaten Katingan,” pungkasnya. (**)
Editor: Irga Fachreza