
INTIMNEWS.COM, SAMPIT – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kotawaringin Timur (Kotim) Suparmadi membeberkan kronologi truk yang menyenggol tuang PJU Terowongan Nur Mentaya di Jalan Jenderal Sudirman hingga rubuh.
Dikatakan, insiden itu terjadi saat truk membawa pasir dengan nopol KH 8455 FA untuk pembangunan komplek perumahan, dari arah jalan Tjilik Riwut menuju ke lokasi dekat sekolahan SMPN 9.
“Kendaraan tersebut melalui jalur lambat menuju pembangunan komplek perumahan, pada pukul 14:30 WIB jam pulang sekolah agak padat di jalur lambat tersebut, sehingga sopir agak memepet di trotoar ke tiang PJU Terowongan Nur Mentaya untuk manuver ke lokasi jalan menuju pembangunan perumahan tersebut,” kata Suparmadi, Kamis, 4 Mei 2023.
Karena terlalu dekat jaraknya dengan trotoar mengakibatkan terkena kaca spion dan juga terkena bagian belakang truk sehingga mengakibatkan tiang itu rubuh.
“Saat ini sopir sudah kita mintai keterangannya, ia datang sendiri ke Dinas Perhubungan dan siap bertanggung jawab atas insiden itu, saat ini sudah dibawa oleh pihak Satlantas Polres Kotim,” bebernya.
Beruntung insiden itu tidak memakan korban jiwa. Dari informasinya bahwa tiang PJU itu akan segera diganti seperti tiang sebelumnya oleh sang sopir yang hingga kini identitasnya belum diketahui itu. (**)
Editor: Irga Fachreza